PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN IPS MATERI PERJUANGAN MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN MELALUI METODE GROUP GRID BERBANTU MEDIA VIDEO DI KELAS V SD

Gratis PTK

Gratis PTK - Latar belakang penelitian ini mengenai rendahnya aktivitas belajar peserta didik diakibatkan seperti 1) ketika guru menjelaskan materi, masih ada beberapa yang tidak mendengarkan, 2) mencatat informasi hanya sebagian saja, bahkan ketika berkelompok peserta didik cenderung menyuruh peserta didik lain yang aktif untuk mencatat, 3) peserta didik masih cenderung kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran, 4) peserta didik masih lemah dalam mengingat informasi.dan rendahnya prestasi belajar peserta didik diakibatkan seperti 1) peserta didik masih kurang aktif dalam pembelajaran IPS, 2) peserta didik masih kurang paham dalam memahami materi yang cukup banyak, 3) kurangnya partisipasi peserta didik dalam pembelajaran, 4) kurangnya inovasi cara penyampaian materi seperti model atau metode yang digunakan guru, selain itu adanya penggunaan media pembelajaran yang masih kurang dimanfaatkan guru. Tujuan penelitian ini yaitu meningkatkan aktivitas belajar dan prestasi belajar peserta didik mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) materi perjuangan mempertahankan kemerdekaan melalui metode Group Grid berbantu media video. 

Penggunaan metode Group Grid berbantu media video dalam untuk meningkatkan kinerja guru dalam proses pembelajaran yang masih berpusat kepada guru dan masih menggunakan metode ceramah sebagai kebiasaan dalam menyampaikan materi membuat rendahnya prestasi belajar peserta didik. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitian adalah peserta didik kelas V SD Negeri 3 Karanggude, Kecamatan Karanglewas, Kabupaten Banyumas sebanyak 32 peserta didik dari 11 laki-laki dan 21 perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus, satu siklus terdiri dari dua kali pertemuan, satu pertemuan terdiri dari 2x35 menit. 

Prosedur pelaksanaan setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, aktivitas belajar diperoleh dari teknik non tes berbentuk observasi peserta didik pada siklus I diperoleh rata-rata 2,63 dengan kriteria baik, siklus II diperoleh rata-rata 3,11 dengan kriteria sangat baik. Hasil prestasi belajar diperoleh dari tes lembar kerja peserta didik pada siklus I diperoleh rata-rata 69,06 dengan kriteria ketuntasan baik, siklus II diperoleh rata-rata 89,06 dengan kriteria sangat baik. 

Hasil penelitian tersebut menunjukan bahwa penerapan metode Group Grid berbantu media video dapat meningkatkan aktivitas belajar dan prestasi belajar perserta didik mata pelajaran IPS di kelas V SD Negeri 3 Karanggude Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas.

Peneliti : PAMUNGKAS,, SINGGIH AZIZ (2017) PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR DAN PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN IPS MATERI PERJUANGAN MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN MELALUI METODE GROUP GRID BERBANTU MEDIA VIDEO DI KELAS V SD NEGERI 3 KARANGGUDE. Bachelor thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO.

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak